Call us

(0341) 879002

Time Service

Senin-Jumat: 07.00-15.00

#

MAHASISWA ASISTENSI MENGAJAR UNIVERSITAS NEGERI MALANG SIAP JELAJAHI BUMI SMANGGI

#Admin 10 Feb 2025

Gondanglegi, Kab. Malang - SMAN 1Gondanglegi kembali dipercaya Universitas Negeri Malang (UM) sebagai tempat belajar mahasiswanya dalam program Asistensi Mengajar (AM) semester genap 2022/2023. Serah terima mahasiswa Asistensi Mengajar kepada pihak sekolah dilaksanakan pada Selasa, 7 Februari 2023 di Ruang Multimedia Perpustakaan SMANGGI HOKI SMAN 1 Gondanglegi. Kegiatan yang dihadiri oleh kepala beserta wakil kepala sekolah bidang kurikulum SMAN 1 Gondanglegi, perwakilan dosen pamong dari Universitas Negeri Malang, kepala TU SMAN 1 Gondanglegi, Bapak dan Ibu guru pamong, serta mahasiswa Asistensi Mengajar (AM) berlangsung lancar sesuai harapan.

Asistensi Mengajar semester ini dilaksanakan oleh mahasiswa dari beberapa fakultas Universitas Negeri Malang, yang berbeda dengan semester ganjil lalu, yang hanya dari FMIPA saja. Kali ini, mahasiswa Asistensi Mengajar berasal dari Fakultas Ilmu Sosial (FIS), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), dan Fakultas Sastra (FS).

Dalam kesempatan tersebut pula, Fahim Syah selaku koordinator mahasiswa Asistensi Mengajar (AM) juga memperkenalkan rekan-rekannya. Pada hari yang sama, Hermin Mariane, S.Pd. selaku guru SMAN 1 Gondanglegi dan petugas piket KBM juga menjelaskan kepada mahasiswa Asistensi Mengajar (AM) tugas apa saja yang harus dilaksakan pada saat menajalani piket KBM. Begitu pula, Setyangga Achmad F., S.Pd. selaku koordinator tata tertib SMAN 1 Gondanglegi juga menjelaskan kepada seluruh mahasiswa Asistensi Mengajar (AM) bagaimana seluk beluk tugas tambahan sebagai petugas tata tertib di SMAN 1 Gondanglegi.

Sobat SMANGGI, mari kita dukung program Asistensi Mengajar ini, ya! :)